Selasa, 18 Juli 2017

Jingga



 Gadis, Mawar, Merah, Karangan Bunga
Jingga gadis kecil dengan tubuh mungil, dan berwajah pucat. Jingga adalah pasien di Rumah Sakit Cinta Kasih. Menderita leukimia yang menharuskannya sering tidur di rumah sakit, dengan berbagai alat medis terpasang di tubuhnya.

“Selamat Pagi Jingga cantik,” sapa suster Rita

“Pagi suster.”

“Apa keluhanmu pagi ini sayang, adakah yang bisa suster bantu?”

“Suster tolong ambilkan ponsel di nakas itu ya, tadi habis dipakai Mama.”

“Baiklah, ini sayang. Jingga setiap hari tidak lepas dari ponsel, chat dengan siapa?”

“Suster tahu sih, enggak chat dengan siapa-siapa suster, hanya menulis di blog Jingga.”

“Wah, Jingga blogger ya? Hebat masih kecil sudah jadi blogger nih.”

“Masih belajar, dari pada kesepian kalau mama dan papa kerja jadi Jingga menulis.”

“keren, nulis tentang apa sayang?”

“Menulis tentang sakit yang Jingga derita, tetapi bukan mengeluh suster. Tapi, Jingga berbagi pengalaman saja. Agar teman yang sakit seperti ini tidak sedih, karena banyak juga yang seperti Jingga di luar sana.”

“MasyaAlloh, kamu hebat sayang, semoga Alloh beri kesehatan dan kekuatan buat Jingga ya”

“Aamiin. Terimakasih Suster.”

“Baiklah, sekarang saatnya sarapan. Mau makan sendiri atau disuap nih?”

“Makan sendiri saja Sus,” jawab Jingga sambil meraih nampan berisi makan pagi

“ Baiklah, selamat makan dan jangan lupa obatnya diminum ya. Suster ke kamar sebelah dulu.”
“Terimakasih Suster.”

Suster melangkah keluar kamar dan Jingga memulai sarapan dan selanjutnya minum obat.

Tidak ada komentar:

Ibu Pekerja Dalam Pandangan Islam

Ibu adalah salah satu subjek yang menarik untuk dibahas. Menggali kisah seorang ibu tentu sangat luas bahkan tiada henti. Kiprah s...